Rabu, 20 Mei 2009

MODEL DATA

Model data adalah sekumpulan konsep - konsep untuk menerangkan data , hubungan - hubungan antara data dan batasan - batasan data yang terintegrasi di dalam suatu organisasi. Jenis Model Data terbagi menjadi empat , yaitu :
1. Model data berbasis objek
2. Model data berbasis record
3. Model data fisik
4. Model data konseptual

Pada kesempatan ini saya akan menjelaskan 2 jenis Model Data yaitu : Model Data Berbasis Objek & Record

1. Model data berbasis objek
Model data berbasis objek menggunakan konsep entitas, atribut, dan hubungan antar entitas terdiri dari :
a. ENTITY RELATIONSHIP MODEL
b. BINARY MODEL
c. SEMANTIK DATA MODEL
d. INFOLOGICAL MODEL
Tetapi yang akan saya bahas di sini hanya ENTITY RELATIONSHIP MODEL & SEMANTIK DATA MODEL saja.

  • ENTITY RELATIONSHIP MODEL (ER MODEL)
Untuk menjelaskan hubungan antar data dalam database atas dasar anggapan bahwa real word terdiri dari object-object dasar yang mempunyai hubungan atau relasi antara object-object tersebut . ER MODEL terdapat istilah MAPPING CARDINALITY yaitu jumlah entity yang dapat dikaitkan dengan entity lainnya melalui relation self.

Contoh ER MODEL :


  • SEMANTIC MODEL
Hampir sama dengan ER MODEL dimana relasi antara objek dasar tidak dinyatakan dengan simbol tetapi menggunakan kata - kata (Semantik).

Contoh SEMANTIK MODEL :2. Model data berbasis record
Model ini berdasarkan pada record untuk menjelaskan kepada user tentang hubungan logic antar data dalam basis data. Selain digunakan untuk menguraikan seluruh logika dalam struktur database juga digunakan untuk menguraikan implementasi dari sistem database. Hal itulah yang membedakan Model data berbasis record dengan model data berbasis objek.
Terdapat 3 data model pada record based data model :

  • RELATIONAL MODEL
Pada model data jenis ini hubungan antar data dalam struktur database diuraikan dalam bentuk tabel. Contohnya database BAKERY HARUM MANIS terdiri dari 4 tabel :
- Tabel Kaset
- Tabel Pembeli
- Tabel Transaksi







  • HIERARKI MODEL
Dimana data serta hubungan antar data direpresentasikan dengan record dan link (pointer) , dimana record - record tersebut disusun dalam bentuk tree (pohon) , dan masing - masing node pada tree tersebut merupakan record/group data elemen dan memilki hubungan cardinalitas 1:1 dan 1:M.

Contoh dari HIERARKI MODEL :


  • NETWORKING MODEL
Model data ini mirip dengan hierarki model , dimana data dan hubungan antar data direpresentasikan dengan record dan links. Perbedaannya terletak pada susunan record dan linknya yaitu network model menyusun record - record dalam bentuk graph dan menyatakan hubungan cardinalitas 1:1 , 1:M & M:N.

Contoh dari NETWORKING MODEL :

1 komentar: